Peresmian Posyandu Kartika Nawasena

1

Peresmian Posyandu Kartika Nawasena Kodim 0213/Nias

NIAS INFO – Ketua TP. PKK Kota Gunungsitoli, Ny. Venny Sowa’a Laoli, menghadiri acara Pembentukan dan Peresmian Posyandu Kartika Nawasena di Wilayah Kodim 0213/Nias, yang dilaksanakan di Polkes 01.09.01 Gunungsitoli pada Jumat, 23 Februari 2024.

 

Peresmian Posyandu Kartika Nawasena

 

 

Ny. Venny Sowa’a Laoli menyampaikan ucapan terima kasih kepada hadirin atas kesempatan untuk menghadiri acara pembentukan dan peresmian Posyandu Kartika Nawasena Kodim 0213/Nias serta untuk bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan pertolongan-Nya yang memungkinkan acara tersebut berjalan lancar.

 

Dalam sambutannya, Ny. Venny Sowa’a Laoli menjelaskan bahwa Posyandu memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan kesehatan dasar dan gizi masyarakat. Posyandu merupakan hasil kolaborasi masyarakat yang dikelola secara bersama-sama untuk memberdayakan dan mempermudah akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan dasar guna mengurangi angka kematian ibu dan bayi.

 

Ny. Venny juga menyatakan harapannya agar Posyandu Kartika Nawasena dapat bekerjasama dengan berbagai layanan dasar lainnya di masyarakat untuk meningkatkan fungsi dan kinerja Posyandu. Integrasi layanan sosial dasar dalam Posyandu bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan yang mencakup kesehatan, gizi, pendidikan, ekonomi keluarga, ketahanan pangan, dan kesejahteraan sosial.

 

Selain itu, Ny. Venny menekankan pentingnya pelaksanaan Posyandu Kartika Nawasena secara rutin setiap bulan dengan dukungan dari Kodim berupa pemberian makanan tambahan dan sarana prasarana seperti alat penimbangan dan pengukur tinggi badan.

 

Sebelum mengakhiri pidatonya, Ny. Venny mengungkapkan bahwa keberhasilan kegiatan ini berkat kerjasama dari berbagai pihak, terutama TP. PKK Kota Gunungsitoli melalui Pokja IV yang bertanggung jawab dalam pengembangan dan revitalisasi Posyandu. Dukungan juga datang dari Pemerintah Kota Gunungsitoli dan Dinas Kesehatan Kota Gunungsitoli yang memberikan pelayanan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) dan susu untuk ibu hamil dan balita.

 

Komandan Kodim 0213 Nias, Letkol. Torang Parulian Malau, juga turut menyampaikan terima kasih kepada Ny. Venny Sowa’a Laoli atas kehadirannya dalam acara peresmian Posyandu Kartika Nawasena di Wilayah Kodim 0213/Nias Tahun 2024. Beliau menegaskan bahwa Posyandu Kartika Nawasena Kodim 0213/Nias akan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kota Gunungsitoli yang tinggal di sekitar Asrama Kodim 0213/Nias, yang sejalan dengan visi Kota Gunungsitoli yang berkemampuan, nyaman, dan sejahtera.

1 Comment
  1. […] NIAS INFO – Bupati Nias, Yaatulo Gulo, S.E., S.H., M.Si melakukan pemantauan Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (BP-CBP) di Kecamatan Idanogawo pada beberapa lokasi pada Kamis, 22 Februari 2024. Kabupaten Nias menerima alokasi BP-CBP Tahap I (Januari-Maret 2024) sebanyak 502.020 kilogram untuk 16.734 kepala keluarga penerima manfaat di 10 Kecamatan. […]

Leave A Reply

Your email address will not be published.